Photo Resizer, Aplikasi Android Untuk Mengubah Ukuran Foto

Photo Resizer
Menu aplikasi Photo Rsizer. Aplikasi ini cukup simple untuk mengubah ukuran lebar dan tinggi gambar.

Aku sudah mulai jarang edit foto dan menulis draft artikel di laptop, karena malas menghidupkannya dan merasa cepat lelah ketika duduk di depannya.

Dan merasa lebih nyaman edit foto dan menulis langsung di smartphone, kapan dan dimana saja.

Aplikasi Writer Plus sering saya gunakan untuk menulis draft artikel di ponsel pintar.

Dan mengedit foto dengan snapseed, kompres gambar dengan Photo Resizer.

Photo Resizer - Aplikasi Android Untuk Mengubah Ukuran Foto


Ada banyak aplikasi android di Google Play Store yang bisa mengubah ukuran tinggi dan lebar foto atau kompres gambar.

Salah satunya Photo Reziser. Aplikasi android ini tidak gratis 100% sebab ada iklan Google Adsense.

Aplikasi merubah ukuran gambar itu cukup sederhana, penggunaan nya mudah, cepat, dan sangat membantu dalam menyelesaikan pekerjaan mengurangi ukuran gambar menjadi kecil.

Dengan begitu, gambar lebih di upload ke blog dan cepat diakses oleh pengunjung. 

Aplikasi itu tersedia beberapa pilihan mengubah tinggi dan lebar foto, dan secara manual.