Aku Jatuh Cinta Sama Asus ZenFone 2

Asus Zenfone 2
Asus ZenFone 2 dibekali ram 4 giga, kamera utama 13 MP dan belakang 5 MP
Aku sudah memiliki smartphone asus zenfone 5 dan kinerja smartphone itu terbilang cukup baik karena bisa untuk main game berat, merekam video, selfie dan selancar dunia maya, tapi kini Aku sedang terkagum-kagum atau dibuat jatuh dengan kehadiran asus zenfone 2. Bagaimana tidak smartphone yang belum dirilis di pasar smartphone itu memiliki spefikasi yang sungguh luar biasa.

Asus ZenFone 2 hadir dengan kamera pixelmaster, kamera 13 MP belakang lengkap dengan lampu flash dan 5 MP depan, Wou kamera depannya saja sudah sangat luar dan lebih dari cukup untuk selfie ria.

Masalah kinerja Asus ZenFone 2 menghadirkan teknologi RAM 4 Giga, itu sungguh luar biasa gesit sekali. Tak sampai disitu perangkat pintar itu dibekali baterai yang tak kalah luar biasa dengan daya 3000mAh lithium-polymer, Fast-charging technology.

Smartphone dengan teknologi super canggih ini tak main-main telah menyematkan prosesor berkekuatan sangat besar, yakni processor 64-bit Intel Atom Z3560/Z3580 Quad Core Processor. Dan smartphone ini akan hadir dengan OS Android versi Lolipop (5.0) dilapisi Corning gorilla glass 3 dan tak perlu lagi pakai anti gores.

Sudah begitu, harga Asus ZenFone 2 dengan layar 5.5 inci Full HD ini bikin Aku tergiur untuk segera memilikinya. Harga dari perangkat dengan RAM 4 Giga dan prosesor 64 bit ini, yaitu Rp.2.4 juta lebih dan itu belum termasuk pajak. Dan perkiraan Aku bila smartphone itu masuk ke Indonesia, harganya bisa mencapai Rp.2,8-3 juta. 


Comments